EMAIL

hello@mesocialmanagement.com

PHONE

+62 813 8770 2299

ADDRESS

Satelit Indah III /KN-18A, Surabaya, 60187, East Java, Indonesia


Bisnis Untung Besar Dengan Memanfaatkan Iklan Google Ads

Written by MEgateam

February 21, 2025

Omset bisnis bisa makin berlipat ganda apabila kamu mampu mengeksplorasi cara promosi bisnis. Gunakan strategi yang tepat untuk menaikkan penjualan serta membuka potensi baru untuk kerjasama yang saling menguntungkan dengan yang lainnya.Jadikan bisnismu lebih mudah dicari banyak orang dengan memperkuat strategi promosinya dari berbagai sisi termasuk secara online. Ada cara efektif yang bisa diaplikasikan untuk semua industri bisnis yang berbasis offline maupun online, yaitu iklan Google Ads.

Tips Menggunakan Iklan Google Ads

Agar penggunaan iklannya bisa optimal, kamu perlu mengerti jenis-jenis iklan Google Ads yang cocok untuk bisnismu. Dengan pengaturan iklan yang tepat, maka bisnismu bisa tetap relevan, terus diingat oleh para audiens, serta mudah ditemukan calon customer baru.

Berikut deretan jenis iklan yang harus diketahui para pebisnis:

  1. Search Ads

Jenis iklan ini cocok untuk bisnis yang membutuhkan konversi cepat. Contoh bisnis yang cocok adalah layanan profesional (klinik/jasa hukum/bimbingan belajar), e-commerce, bisnis dengan produk high-intent. Search Ads mendorong bisnismu muncul di hasil mesin pencarian yang spesifik.

  1. Display Ads

Bisnismu akan lebih dikenal, karena iklan ini akan terpasang di berbagai halaman web, aplikasi, Google Properties dalam Display Network. Keunggulan jenis iklan ini cocok untuk bisnis FnB, fashion, properti, dan startup baru. Maksimalkan performanya dengan mendesain desainnya menggunakan visual eye-catching, serta copywriting yang mencuri perhatian.

  1. Video Ads

Promosikan bisnismu lewat video dengan story telling yang kuat bersama iklan Video Ads. Jenis iklan ini akan terdistribusikan lewat platform Youtube, dan seluruh jaringan mitra video Google. Bisnis yang cocok dengan iklan ini adalah brand premium, kursus online, fin-tech, dan produk inovatif.

  1. Shopping Ads

Kamu bisa menggaet lebih banyak pelanggan potensial dengan iklan ini! Shopping Ads akan menampilkan info lengkap terkait produkmu langsung di hasil pencarian Google. Pastikan produkmu tampil dengan foto yang jelas, dan harga kompetitif. Iklan ini cocok dimanfaatkan oleh bisnis fashion, elektronik, peralatan rumah tangga, dan toko online.

  1. Performance Ads

Jenis iklan ini menggunakan kekuatan AI untuk memperluas jangkauan bisnismu ke lebih banyak audiens. Performance Ads menggabungkan semua jenis Google Ads dalam satu campaign, hingga nantinya menganalisa kombinasi format iklan terbaik mana yang konversinya paling tinggi. Gunakan aset visual dan copywriting yang variatif!

  1. Discovery Ads

Muncul secara seamless, sehingga jenis iklan ini tidak mengganggu audiens. Discovery Ads akan muncul di Google Discover, Youtube feed, serta Gmail. Jenis iklan ini bisa mencetuskan rasa penasaran audiens agar mengenali dan juga tertarik dengan bisnismu. Agar hasilnya maksimal, kamu bisa meningkatkan interaksi melalui visual menarik dan copywriting yang kuat. Cocok untuk bisnis travel, fin-tech, e-commerce, dan produk lifestyle.

  1. Local Service Ads

Tingkatkan visibilitas bisnis lokal dengan jenis iklan yang satu ini! Local Service Ads muncul di pencarian yang berhubungan dengan layanan lokal dan berbayar saat ada leads yang valid. Para pebisnis lokal harus menampilkan profil yang baik agar pelanggan potensial tertarik.

  1. App Ads

Sesuai dengan namanya, jenis iklan ini cocok untuk startup aplikasi, fin-tech, dan juga game developer. Iklan ini akan terpasang di Google Play, Youtube, dan seluruh jaringan Google. Dukung performanya agar sukses dengan menampilkan deskripsi menarik serta video demo singkat.

Kesimpulan

Jangan takut bisnismu kalah bersaing dengan yang lain! Kamu bisa merancang strategi marketing terbaik untuk mendukung bisnismu menjadi top of mind. Iklan Google Ads bisa menjadi salah satu strategi bisnis yang efektif untuk meningkatkan awareness serta potensi konversi.

Dengan tips bisnis sukses ini, kamu tak perlu ketar-ketir melihat persaingan yang ada di sekitarmu. Apabila kamu ingin bisnis untung besar atau bingung cara menggunakan iklan Google Ads, #MEgateam sebagai ahlinya siap sedia untuk membantu. Dengan pengalaman 12 tahun di digital marketing, kami akan membantu bisnismu makin meroket dengan merancang strategi bisnis yang efektif untuk segala macam industri.

Share This Post :

Related Post :

en_USEN